Resep Masakan Parkedel Ikan Teri Pedas
Parkedel memang salah satu olahan makanan yang sangat familiar, setelah sebelumnya ada Parkedel jagung , sekarang ini yang akan dibuat adalah dari bahan Teri. Yaaa… mungkin agak sedikit berbeda tetapi bisa menjadi variasi menu masakan di rumah, juga cita rasanya tidak kalah enak kok dengan aneka resep masakan dari teri yang lainnya.
Resep Masakan Parkedel teri ini bahan utamanya adalah teri nasi, yaitu teri yang keci – kecil berwarna putih mirip nasi, teri ini banyak di jual mulai dari pasar tradisional sampai ke supermarket juga ada, tetapi untuk resep masakan ini diusahakan teri nasinya yang masih segar agar olahan masakannnya juga bisa optimal. Berikut langkah – langkah membuat Parkedel Teri
Resep Masakan Parkedel Teri Pedas
Perkedel Teri |
Bahan – bahan :
• 250 gr Ikan Teri Nasi
• Tepung terigu secukupnya
• 1 batang daun seledri, Cincang halus
• Daun bawang secukupnya
• 1 butir Telur
• Merica bubuk secukupnya
• Minyak Untuk menggoreng
• Air secukupnya ( jika adonan terlalu kering )
• Penyedap rasa secukupnya
Bumbu yang dihaluskan :
• 8 buah cabai rawit merah
• 3 siung bawang putih
• 2 siung bawang merah
• Garam secukupnya
Cara Membuat Parkedel Teri Pedas :
1. Cuci ikan terinya, angkat lalu tiriskan
2. Siapkan mangkuk, masukan ikan teri yang sudah dicuci, bumbu yang sudah dihaluskan, teping terigu, Telur ayam, daun bawang dan seledri, lalu aduk rata sampai kental tambahkan juga sedikit penyedap rasa.
3. Panaskan minyak, usahakan minyak panasnya merata dan banyak, cetak adonan sebesar sendok makan, masak hingga matang, lakukan hingga adonannya habis. Jangan lupa masak dengan api kecil.
4. Angkat lau saikan dipiring saji.
Resep masakan mudah dan praktis kan??? Tetapi bisa menjadi pilihan menu baru untuk hidangan keluarga. Sajikan dengan nasi hangat dan lalapan. Selamat mencoba.
0 Response to "Resep Masakan Parkedel Ikan Teri Pedas"
Post a Comment