Resep Masakan Nusantara, Acar Kuning Ceria
Salah satu masakan nusantara yang cukup khas adalah Acar. Acar merupakan salah satu makanan yang dibuat agar tbisa tahna lama atau cukup awet. Biasanya dengan menggunakan air garam atau air cuka. Bahan yang biasanya dibuat acar adalah mentimun, wortel. Bawang tomat dan cabai atau pun bahan lainnya. Ada beberapa acar yang kita kenal yaitu acar sayuran, acar bit, acar bawang, ataupun acar campur yang biasanya disajikan bersama – sama sate. Sebenarnya membuat acar sama saja cuma yang membedakan bahan utamanya saja
Resep masakan dari acar kali ini adalah Acar kuning ceria, yaitu suatu menu masakan sederhana yang bisa dibuat dengan cepat dan mudah, tetapi walaupun begitu acar ini mempunyi kandungan zat yang baik bagitubuh yaitu mineral dan vitamin. Acar juga bukan merupakan hidangan pokok, tetapi merupakan hidangan sampingan yang biasanya disajikan dengan makanan yang bersantan atau yang berbumbu. Berikut resep Acar Kuning Ceria
Resep Masakan Acar Kuning Ceria
Acar Kuning Ceria |
Bahan – bahan :
• 2 Buah Timun
• 2 Buah wortel
• 10 Buah Buncis
• Air 100 Ml
Bumbu – bumbu :
• 8 Butir Bawang Merah
• 10 Buah cabai Rawit
• 2 sdm Garam
• 2 sdm Cuka
• 1 sdm Gula PAsir
• 2 sdm Minyak
Bumbu yang dihaluskan :
• 3 siung bang putih
• 3 siung bawang merah
• 4 buah cabai merah
• 3 butir kemiri
• 1 cm lengkuas
• 1 cm kunyit
• 1 cm jahe
Cara Membuat Acar Kuning :
1. Cuci bersih Mentimun, wortel dan buncis, lalu potong – potong sebesar korek api, buncis kalau susah potong serong saja
2. Panaskan minyak, tumis semua bumbu halus, adauk – aduk sampai matang
3. Masukan potongna Buncis, mentimun, dan wortel masak sampai layu
4. Masukan air, bawang merah dan cabai rawit. Masak sampai airnya matang mendidih
5. Tambahkan gula pasir, garam dan cuka. Tunggu sampai semua bahan matang lalu angkat
6. Acar kuning ceria siap untuk disajikan
Bagaimana cukup mudah dan gampang kan cara membuatnya? Resep masakan sederhana yang bisa membuat hidangan keluarga lebih variatif. Resep masakan acar uning ini sebaik nya dimasak sesaat sebelum disajikan agar lebih segar, karena resep masakan ini tidak enak kalau dihangatkan kembali. Semoga membantu…
0 Response to "Resep Masakan Nusantara, Acar Kuning Ceria"
Post a Comment